Posted on

Tes Melalui HSG Untuk Mendapat Pemeriksaan Tuba Falopi Yang Optimum

Rata – rata pasangan keluarga yang telah merajut hubungannya lebih dalam lagi pada umumnya mereka menginginkan segera memiliki momongan secepatnya, tapi tak semua pasangan tersebut seluruhnya diberi karunia oleh tuhan yang demikian. Dan ketika telah memiliki momongan, ada baiknya sering melakukan pemeriksaan tuba falopi dan rahim.

Mengapa Harus Menggunakan Tes HSG

Proses kehamilan bisa terjadi karena ada beberapa faktor terkait yang menyebabkan demikian. Umumnya adalah  diakibatkan oleh faktor sel telur dan sperma yang sehat, lalu pada saluran tuba falopi yang tak tersumbat. Karena saluran ini adalah saluran yang menjadi tempat bertemunya antara sel telur dan sel sperma manusia. Maka diperlukan sebuah pemeriksaan HSG untuk mengetahui keadaan lebih lanjutnya.

HSG sendiri merupakan akronim dari Hysterosalpingography, yakni merupakan sebuah prosedur untuk melakukan pemeriksaan tuba falopi dan rahim pada manusia dengan cara memakai cairan kontras yang disemburkan ke dalam vagina wanita, lalu ditangkap gambarnya menggunakan cahaya X – Ray.

Biasanya para wanita – wanita yang terindikasi mengidap masalah pada fertilitas,  perempuan – perempuan yang masih belum hamil meskipun telah berhubungan badan secara teratur, lalu perempuan yang ingin tahu tentang kondisi rahimnya tersebut setelah mengalami tindakan medis dari dokter. Ada baiknya jika anda ingin memeriksa HSG, pastikan terlebih dahulu bahwa anda sedang bebas dari masa haid.

Umumnya HSG sendiri ini hanya terdiri dari 1 macam saja, namun untuk pengecualian di sejumlah rumah sakit tertentu memberikan tawaran HSG berupa anestesi dan tanpa menggunakan anestesi.

Tips Supaya HSG Berjalan Optimum

Beberapa kiat untuk anda demi berkurangnya rasa sakit ketika menggunakan HSG yakni dengan santai serta yakin  bahwa anda akan menyelesaikan pemeriksaan ini dengan lancar. Karena kerap kali di banyak rumah sakit terlalu berlebihan ketika proses HSG telah dimulai, hal ini menyebabkan para pasien menjadi ketakutan dan panik.

Jadi jika anda ingin melakukan pemeriksaan tuba falopi dan rahim melalui pemeriksaan HSG agar supaya optimum, ada baiknya anda mengikuti anjuran dari kami seperti di atas. Semoga bermanfaat.

Leave a Reply

Your email address will not be published.